May 31, 2018

PASARAYA Pamerkan 7 Al-Quran Terunik dalam Ramadan Raya Feast

Sore itu, beberapa jam sebelum berbuka puasa, aku berkunjung ke PASARAYA Blok M. Nama PASARAYA yang mejeng di gedung terlihat besar membuatku berkali-kali ingin berkunjung ke tempat ini namun waktunya selalu tidak tepat dan akhirnya kini aku bisa berkunjung ke Pasaraya Blok M. Saat aku membuka pintu kokoh yang berbalut kaca, patung unta dan bedug seketika menyambutku, inginku menaiki sang unta itu tapi tidak diperbolehkan dan tetiba mataku teralihkan pada satu objek yang megah, unik dan baru kali ini aku melihatnya. Ya, sebuah Al-Quran besar sekitar 2x3 meter di dalam kotak kaca, mencoba menghampirinya dan membaca keterangan yang ada di depan Al-Qurannya, tertulis Musaf Wonosobo, Al-Quran terbesar di Indonesia yang biasanya dipamerkan setiap harinya di Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta, dengan ukuran 2x3 meter dan bobot 150 kilogram, Al-Quran ini ditulis tangan langsung pada tahun 1991-1993 oleh dua orang santri Pondok Pesantren Al-Asy'ariah di Wonosobo, Jawa Tengah.

Ternyata bukan hanya Al-Quran terbesar saja yang mejeng di lobi Pasaraya Blok M ini, ada total 7 Al-Quran terunik di Indonesia yang dipamerkan. 

PASARAYA Blok M The Pride of Indonesia sedang menggelar pameran yang bertajuk Ramadan Raya Feast demi menyambut bulan Ramadan 1439 Hijriah. Ramadhan Raya Feast berlangsung pada 24 Mei kemarin sampai 10 Juni 2018, nah kamu yang rumahnya sekitar Blok M jangan lupa berkunjung ke pameran ini. Pameran ini selain untuk menyambut bulan Ramadan, sekaligus memulai kegiatan di awal 2018.

Perlu kita tahu nih, Pasaraya Blok M sekarang sudah mencapai 77 tahun lho, dulu namanya Sarinah Jaya yang didirikan pada tahun 1974. berawal sebagai departement store terkemuka yang menjual berbagai macam kesenian dan kerajinan tangan tradisional. Kemudian Pasaraya mulai dikenal melalui merchandise otentik yang berasal dari seluruh Nusantara. Lalu pada 1984, dilakukan ekspansi besar-besaran dengan memperluas area retail yang menjadikanya departement store terbesar di Indonesia dengan nama PASARAYA. Dengan berbagai tantangan yang telah dihadapi, PASARAYA kini mengubah konsepnya dengan lebih mengutamakan harapan masyarakat dan memenuhi gaya hidup masa kini. Kini, Pasaraya ingin menarik generasi millenial agar dapat berkunjung ke pusat perbelanjaan dengan berbagai aktivitas di dalamnya.

Seperti yang dikatakan oleh CEO PASARAYA Media Latief "PASARAYA terus berkembang dan mengikuti kebutuhan masyarakan, khususnya kaum millenial yang terus tumbuh di Indonesia. Ramadan menjadi momentum yang bagus untuk membangun karakter millenial melalui program seperti pameran Al-Quran ini."

PASARAYA dalam menggelar Ramadan Raya Feast memamerkan 7  Al-Quran terunik di Indonesia. Pameran Al-Quran ini menjadikan pameran Al-Quran pertama yang dihadirkan di Mall bertujuan untuk mengedukasi masyarakat yang sedang berbelanja, jadi saat berkunjung ke PASARAYA bukan hanya belanja saja, tapi juga bisa belajar melalui Al-Quran unik ini. 

Al-Quran yang dipamerkan memiliki cerita tersendiri, seperti Al-Quran terbesar dengan nama Mushaf Wonosobo yang telah aku jelaskan diatas, kemudian Al-Quran terkecil dengan nama Mushaf Instanbul yang merupakan hibah dari Turki untuk Indonesia. Mushaf ini ditulis oleh Syaid Muhammad Abdul Latief diterbitkan pada tahun 1980an. Al-Quran terindah sebutannya Mushaf Istiqlal, dengan keindahannya yang memiliki 40 macam keragaman hias yang diambil dari motif di tanah air dengan pengerjaan yang memakan waktu mencapai 4 tahun. Al-Quran terberat yaitu Mushaf Marmer yang ditulis diatas marmer jenis White Carrara, lalu ada Mushaf Kuno-kunoan yang menyerupai manuskrif mushaf kuno kalau dilihat sekilas, dan Al-Quran tertebal yaitu Mushaf Braille diterbitkan oleh Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Quran Badan Litbang dan Diklan Kementrian Agama pada 2013 dan 2013.

Ehh ada yang lupa, ada satu lagi yaitu Al-Quran Tertua di dunia yang berasal dari Masyhad Husaini. Mushaf Tertua ini diperkirakan ditulis pada akhir abad ke satu atau awal abad kedua hijriah, mushaf ini keseluruhan tulisannya tanpa tanda baca dan titik, diklaim sebagai satu dari tujuh salinan mushaf yang dikeluarkan oleh Utsman bin Affan.


Dalam Ramadan Raya Feast juga memamerkan Kaligrafi sebanyak 4 buah kaligrafi dekorasi, 4 kaligrafi hiasan mushaf, 4 kaligrafi naskah dan 4 kaligrafi kontemporer. Ramadan Raya Feast juga dimeriahkan dengan berbagai kegiatan seperti lomba menghapal surat pendek, lomba kaligrafi, talkshow, tari sufi, life acoustic, stand up comedy dan hiburan lainnya.

Selain pameran dan hiburan, PASARAYA mengajak pengunjung untuk beramal dengan bertransaksi di Fashion Bazaar yang ada di Ramadan Raya Feast. Dimana, setiap transaksi belanja maka 5% nya akan dikumpulkan untuk didonasikan kepada anak Yatim, duafa, juga untuk perbaikan mushola.

Dan bagi kamu yang ingin berburu diskon, kamu ngga perlu khawatir, karena PASARAYA menawarkan banyak promo dan diskon hingga 70% untuk produk busana muslim Al Madina dan travel Bag, juga diskon hingga 80% untuk produk lainnya seperti Sport Station, Kidz Station, Kickers, Pierre Cardin, Andrew dan Camel.

Gimana? PASARAYA sekarang keren kan? 

Masjid Al-Latief - PASARAYA Blok M
Satu lagi nih, kalau kamu mau ke PASARAYA, ngga perlu bingung dan khawatir untuk melaksanakan shalat, karena di lantai 5 ada Masjid Al-Latief yang cukup luas, bersih dan nyaman. akupun merasakan megahnya Masjid Al-Latief dan sepertinya Masjid ini merupakan Masjid Terbesar yang ada di dalam Mall.

Terus kalau mau makan juga bisa ke Dapur Raya, banyak menu yang dihadirkan mulai dari snack hingga makanan berat. Jadi seharian di PASARAYA bisa menjadikan hari-harimu hakiki, selain bisa belanja baju lebaran, belajar mengenal uniknya Al-Quran, melihat indahnya kaligrafi, nyamannya beribadah dan nikmatnya berbuka. 

Share:

May 26, 2018

Tunaikan Ibadah Haji Tanpa Menunggu Lama dengan Perencanaan Dana Haji Melalui Asuransi Bebas Tawakkal

Ibadah haji merupakan salah satu ibadah juga bagian dari rukun islam yang kelima setelah membaca kalimat sahadat, melaksanakan shalat, puasa dan zakat. Berangkat ke baitullah untuk melaksanakan ibadah haji menjadi hal yang sangat didambakan oleh umat muslim di dunia khususnya di Indonesia. Dengan penduduk muslim terbanyak di dunia, Indonesia juga menjadi negara dengan kuota terbanyak dalam memberangkatkan jemaah haji ke Arab Saudi, pada tahun 2017 saja, Indonesia memberangkatkan 221.000 jemaah haji dan anagka ini akan terus meningkat setiap tahunnya. Namun, dengan angka tersebut muncul berbagai tantangan untuk menunaikan haji, selain rela mengantri karena kuota dibatasi, lamanya waktu tunggu keberangkatan, biaya yang cukup tinggi, sampai harus jeli memilih agen perjalanan haji yang berpengalaman.

Karena, pada tahun terakhir ini, salah satu agen perjalanan haji yang menipu banyak umat muslim dengan tawaran dana untuk menunaikan haji lebih murah dari agen lainnya namun justru agen ini menipu banyak calon jemaah haji gagal berangkat, bukan hanya gagal berangkat, tapi dana yang sudah di simpan melalui agen tersebut lenyap. Dengan adanya kasus ini, memilih agen perjalanan itu sangat penting supaya impian untuk menunaikan haji tercapai.

Dengan adanya kasus tersebut, FWD Life menjawab tantangan dan kekhawatiran masyarakat dalam perencanaan dana haji. Hal ini aku tahu setelah hadir dalam acara peluncuran produk terbarunya FWD Life yang diselenggarakan di Meradelima - Jakarta (23/05).

FWD Life dengan berbagai produk inovasinya yang tak pernah berhenti dan memudahkan masyarakat dalam berasuransi. Berbagai produknya yang lengkap seperti asuransi untuk olahraga ektrim, pengecualian polis yang lebih sedikit, aplikasi FWD Max yang memudahkan masyarakat, juga yang terakhir FWD Loop dengan perlindungan lengapnya yang semua produknya terwujud atas visi untuk mengubah cara pandang masyarakat mengenai asuransi.

Seperti yang dijelaskan oleh Wakil Direktur Utama FWD Life, Rudi Kamdani, “Sejak awal berdiri FWD Life memiliki visi untuk mengubah cara pandang masyarakat tentang asuransi. Produk Asuransi Bebas Tawakkal ini kami luncurkan atas kesadaran bahwa sebagai negara dengan jumlah jemaah haji terbesar di dunia, setiap umat muslim membutuhkan solusi kemudahaan dalam perencanaan keberangkat ke tanah suci guna menunaikan ibadah haji.”

Menjalin kerjasama dengan Abhinaya  Tour & Travel, FWD Life meluncurkan inovasi terbarunya bertujuan untuk membantu masyarakat dalam perencanaan dana haji juga berangkat ibadah haji dengan waktu tunggu yang lebih cepat yaitu Asuransi Bebas Tawakkal.

Asuransi Bebas Tawakkal merupakan asuransi jiwa syariah dengan investasi optimal bertujuan untuk membantu masyarakat dalam perencanaan haji. Berbagai fitur unggulan yang dihadirkan FWD Life melalui Asuransi Bebas Syariah seperti menfaat asuransi sampai usia 100 tahun serta alokasi investasi sejak tahun pertama dan bonus loyalitas yang akan ditambahkan langsung ke dana investasi yang memungkinkan masyarakat dapat merencanakan ibadah haji dengan waktu tunggu yang relatif lebih singkat, walaupun dengan kontribusi mulai dari Rp 1 juta per bulan.

Nah, selain memudahkan dalam perencanaan dana haji, Asuransi Bebas Tawakal yang dihadirkan oleh FWD juga memiliki konsep syariah, seperti tolong menolong, bebas dari Gharar (Ketidakpastian), Maysir (Judi) dan Riba (Bunga).

Chief of Partnership Distribution, Anggi Sangadi menjelaskan, “Produk Asuransi Bebas Tawakkal dirancang sesuai dengan prinsip syariah dimana dapat memberikan solusi kepada masyarakat yang ingin memiliki produk asuransi jiwa yang transparan. Produk ini merupakan investasi yang optimal karena memiliki fitur alokasi investasi sejak tahun pertama serta bonus loyalitas yang akan ditambahkan langsung ke dana investasi. Dengan demikian masyarakat dapat merencanakan Rp 1 juta per bulan.”

Keunggulan yang ditawarkan FWD Life melalui Asuransi Bebas Tawakkal
  1. Kemudahan berasuransi dengan fitur perencanaan dana haji, dimana masyarakat dimudahkan dalam melakukan pendanaannya dengan nilai kontribusi mulai dari Rp1 juta per bulan. Dengan manfaat asuransi jiwa tidak hanya pada saat persiapan dan perjalanan haji, namun bahkan sampai nasabah berusia 100 tahun. Kemudian fleksibel untuk mengatur penambahan (top up) dana guna mempersingkat waktu tunggu keberangkatan.
  2. Keberangkatan haji yang relatif lebih cepat, karena alokasi investasi sejak tahun pertama serta bonus loyalitas yang akan ditambahkan langsung ke dana investasi, memungkinkan nasabah dapat merencanakan ibadah haji dengan waktu tunggu yang relatif lebih singkat, walaupun dengan kontribusi mulai dari Rp 1 juta per bulan.
  3. Kemitraan dengan perusahaan agen perjalanan haji yang berpengalaman, diantaranya seperti Abhinaya Tour & Travel dan Toyib Travel untuk menawarkan proposisi produk asuransi yang unik.


Kemudian, untuk layanan yang ditawarkan melalui Asuransi Bebas tawakkal adalah Haji khusus dengan menggunakan visa furuda yang langsung diberikan oleh kerajaan Arab saudi, sehingga calon jemaah haji tidak perlu menunggu antrian hingga berpuluh tahun untuk menunaikan haji.

Gimana? Mulai tertarik dengan Asuransi Bebas Tawakal?

Ehh iya, selain mendapatkan keunggulan dan penawaran yang ditawarkan, Asuransi Bebas Tawakkal juga memberikan kita kesempatan untuk meraih hadiah berupa cashback melalui poin di FWD Max yang bisa dimanfaatkan untuk keperluan sehari-hari melalui offers yang ada di aplikasi hingga gratis 1 Gram Emas lho.

Nah, untuk kamu yang sudah ngebet ingin menunaikan haji, kamu bisa percayakan perencanaan dana haji nya melalui Asuransi Bebas Tawakkal. Informasi lebih lengkapnya kamu bisa akses web http://bebastawakkal.fwd.co.id/ atau kunjungi mitra agen FWD Life.

Hubungi FWD :
Pacific Century Place, Lantai 20 SCBD Lot 10
Jl. Jend. Sudirman Kav 52-53 Jakarta Selatan
12190 Indonesia
Layanan Hotline (24/7)
1-500-391
Share:

May 22, 2018

Cinta Terencana untuk Membangun Keluarga Bahagia

Apa yang kita inginkan saat sudah melangsungkan ikatan hubungan dan berkeluarga?
Pastinya semua orang menginginkan hubungan yang bahagia, juga menginginkan keluarga yang harmonis dan sejahtera, namun untuk mendapatkan apa yang kita inginkan untuk mempunyai keluarga yang bahagia tidak segampang yang diucapkan, butuh cinta terencana dari dua belah pihak. Karena banyak berita diluaran sana mengenai  pertengkatan yang diakibatkan banyak faktor, mulai dari keegoisan antara dua belah pihak, keuangan, sampai pertengkaran yang mengakibatkan perceraian.

Nah, minggu lalu aku ikut hadir bersama teman blogger lainnya dalam Meet Up Bloger yang diselenggarakan oleh BkkbN, Media Indonesia dan Komunitas Blogger Plus. Acara yang bertajuk "Membangun Keluarga Berkualitas dengan Cinta Terencana" dihadiri oleh Eka Sulistya Ediningsih selaku Direktur Bina Remaja BKKBN, Resi Prasasti ketua Blogger Plus dan Roslina Verauli seorang Ibu dan Psikolog. Tujuan diadakannya meet up blogger bersama BkkbN ini untuk mengedukasi masyarakat dalam membangun keluarga.

Acara dibuka dengan menyanyikan lagu Nasional Republik Indonesia dan Mars Keluarga Berencana kemudian dilanjutkan oleh Ibu Eka Sulistya Ediningsih yang menjelaskan mengenai program BkkbN. "Upaya untuk meningkatkan kualitas keluarga bukan hanya tanggungjawab pemerintah saja, melainkan tanggungjawab sama-sama."
Ia pun mengatakan bahwa usia ideal untuk melangsungkan pernikaan mulai dari umur 21 tahun untuk perempuan dan 25 tahun untuk laki-laki. Kemudian jarak kelahiran antara anak pertama dan kedua sekitar 3 tahun, jadi jangan sampai ada 2 balita di rumah supaya pola asuh anak menjadi berkualitas dalam membangun keluarga.

Ada 4 subtansi Genre dalam membangun keluarga dengan cinta terencana
- Kependudukan dan Pembangunan Keluarga
- Kesehatan Reproduksi Remaja
- Keterampilan Hidup
- Perencanaan Kehidupan Keluarga

Keempat subtansi Genre di atas harus ada saat akan membangun keluarga supaya apa yang kita inginkan dalam berkeluarga yang harmonis bisa terwujud. Jangan sampai ada anak dibawah umur sudah diburu-buru untuk menikah oleh keluarganya demi terhindar dari sex bebas. Padahal anak dibawah umur butuh bimbingan hidup menuju berkeluarga, seperti bimbingan dalam melakukan pekerjaan, bersikap juga bimbingan dalam berkeluarga.

Kemudian Eka Sulistya juga menjelaskan mengenai 8 fungsi keluarga seprerti Fungsi Agama, fungsi sosial dan budaya, cinta dan kasih sayang, fungsi perlindungan, fungsi reproduksi, fungsi sosialisasi dan pendidikan, juga fungsi ekonomi dan pelestarian lingkungan.

Membangun keluarga harus dilakukan secara seksama dengan mempertimbangkan segala halnya. Karena keluarga merupakan tempat berkembangnya suatu individu, dimana tingkat pertumbuhan dan perkembangan tersebut menentukan kualitas individu yang akan menjadi pemimpin pada generasi mendatang, bisa jadi pemimpin di dalam keluarga itu sendiri ataupun jadi pemimpin bangsa dan negara.

Dilanjutkan dengan paparan mengenai cara membangun keluarga bahagia dan sejahtera oleh Roslina Verauli sebagai Psikolog. Dalam membangun keluarga, ada beberapa aspek untuk menjadikan keluarga yang stabil, bahagia dan harmonis, seperti fleksibel atau harus adanya perubahan supaya dalam keluarga tidak monoton dan tidak bosan, misalnya fleksibel ini berlaku saat keluarga belum mempunyai anak dan setelah mempunyai anak. Kemudian adanya kehesi atau kedekatan antara suami dan istri yang harus terjaga. Yang terakhir yaitu komunikasi positif, dimana komunikasi inilah yang menjadikan faktor yang paling penting, karena sangat menentukan pada kualitas hubungan dan kebahagiaan dalam membangun keluarga, karena kegagalan dalam berkomunikasi akan sangat fatal pada ketifaknyamanan juga berakibat pada keharmonisan dalam berkeluarga.

Dalam menciptakan komunikasi yang positif ada beberapa hal yang harus dilakukan seperti menjadi pendengar yang baik, terbuka pada semua hal, bersikap dan berbicara jujur, dan respek yang tinggi.

Mari kita bangun keluarga dengan cinta yang terencana untuk menjadikan keluarga yang bahagia, harmoni dan tentunya berkualitas.

dok. istimewa

Share:

May 21, 2018

Industri Keuangan Syariah sebagai Wujud Inklusi Keuangan dalam Menyelamatkan Kesejahteraan Bangsa


Republika bekerja sama dengan Prudential Indonesia menggelar acara Rembuk Republik dengan tema Memacu Inklusi Keuangan Syariah di Balroom Hotel JS Luwansa - Jakarta Selatan (14/5). Dihadiri oleh Bambang Brodjonegoro selaku Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas, Nur Hasan Murtiadji selaku Wakil Pemimpin Redaksi Republika, BoediArmanto selaku Deputi Komisioner Pengawasan Perbankan I OJK, Elba Damhuri juga para panelis Irfan Syauqi Beik selaku Ketua 1 IAEI, Adiwarmanm Karim selaku Wakil Ketua DSN MUI dan Jens Reisch selaku Presiden Direktur Prudential Indonesia serta para Agen Prudential Indonesia dan Media.

dok. istimewa
Acara dibuka dengan menyanyikan lagu Nasional Republik Indonesia dan dilanjutkan dengan sambutan dari Nur Hasan Murtadji selaku Wakil Pemimpin Redaksi Republik, ia mengatakan bahwa "Penerapan Syariah berjalan dengan prinsip ketuhanan dan serta untuk mengusung pemberdayaan masyarakan dengan ekonomi syariah."

Kemudian dilanjutkan oleh Boedi Armanto selaku Deputi Komisioner Pengawasan Perbankan I OJK yang menjelaskan mengenai peran OJK pada keuangan syariah di Indonesia. Dalam paparannya, ia mengatakan bahwa OJK bertanggung jawab mengawasi industri keuangan syariah seperti asuransi syariah, bank syariah dan bank mikro. Lalu, untuk meningkatkan peran, OJK berkomitmen untuk memperluas penyediaan industri keuangan syariah.

Berdasarkan survei yang dilakukan OJK, pertumbuhan industri keuangan syariah terus meningkat, dimulai dari 20,7 persen pada tahun 2015 hingga 27 persen pada tahun 2017 dengan total aset syariah Indonesia saat ini mencapai Rp 1.118 triliun. Namun, tingkat inklusi keuangan syariah di Indonesia masih rendah, yaitu baru mencapai 11,6 persen. Angka ini cukup jauh di bawah inklusi keuangan nonsyariah yang mencapai 67,82 persen. 

Boedi pun mengatakan, "OJK berharap keuangan syariah di Indonesia kedepannya bisa berkembang pesat dan bisa meningkatkan kontribusi dalam pembangunan nasional, namun tidak akan berhasil jika tidak didukung oleh semua pihak, maka dengan itu kami butuh dukungan semua pihak agar industri keuangan syariah terus tumbuh. Dan lagi kini di zaman yang notabene masyarakat menggunakan tekhnologi, maka demi mempercepat atau menyebarkan informasi mengenai keuangan syariah sangat bisa menggunakan teknologi. dengan begitu, fintech syariah pasti bisa menjadi salah satu percepatan dalam inklusi keuangan."

Hal itu dibenarkan oleh Kepala Bappenas Bambang Brodjonegoro, "inklusi keuangan bukan hanya tugas pemerintah saja, melainkan tugas kita dan seluruh pihak, apalagi dengan melihat perkembangan zaman sekarang, penggunaan teknologi digital akan semakin membantu mempercepat inklusi keuangan." 

Lalu ia menjelaskan bahwa "tingkat kemiskinan di indonesia pada tahun 2017 mencapai 26 jt jiwa, dan salah satu cara untuk keluar dari jurang kemiskinan dapat diatasi dengan peningkatan inklusi keuangan. Apalagi dengan keuangan syariah yang saat ini sudah mencapai 5,8% di Indonesia, hal ini cukup membanggakan juga menjadi awal yang baik untuk berkembang lebih lanjut dan menyelamatkan masyarakat miskin dengan inklusi keuangan syariah. Namun jangan terlalu bangga juga dengan jumlah, justru dengan itu kita harus meningkatkan kinerja dalam ekonomi syariah dengan memperhatikan kualitas untuk lebih baik lagi dan untuk mempercepat inklusi keuangan, fintech syariah bisa menjadi jawabannya."

Prudential Indonesia dalam Rembuk Republik

Dengan mayoritas penduduk muslim di Indonesia menjadikan inklusi keuangan secara syariah bisa potential. Keuangan syariah di Indonesia beberapa tahun ini cukup berkembang, mulai dari Bank Syariah hingga Asuransi yang bebentuk Syariah yang cukup diminati oleh masyarakat Indonesia, begitupun dengan salah satu produk Prudential Indonesia yaitu PRUlink Syariah sangat diminati oleh masyarakat Indonesia, bukan hanya muslim saja, tapi juga non muslim pun banyak yang tertarik dengan produk dari Prudential Indonesia ini.

PRUlink Syariah hadir pada tahun 2007, merupakan produk investasi plus asuransi yang sesuai dengan hukum syariah. Produk ini diluncurkan untuk memenuhi kebutuhan umat Islam akan asuransi dan investasi yang sesuai dengan kaidah syariat. Meskipun awalnya dikhususkan bagi masyarakat muslin, namun bagi pemeluk agama non Islam, produk asuransi dan investasi ini tetap sangat menarik dan tetap menguntungkan. Konsep syariah sudah diterima luas di Inggris dan masyarakat Eropa pada umumnya meski mayoritas penduduknya bukan pemeluk Islam. Di samping mendapatkan potensi hasil investasi, produk ini juga akan memberikan perlindungan yang komprehensif terhadap risiko kematian atau risiko menderita cacat total dan tetap. Produk ini memberikan keleluasaan bagi Pemegang Polis untuk memilih investasi syariah yang memungkinkan tingkat pengembalian investasi yang baik di jangka panjang, sesuai dengan kebutuhan dan profil risiko Pemegang Polis. Dan yang membuat nyaman bagi pelanggan PRUlink Syariah adanya konsep syariah yang bisa dipercaya oleh masyarakat muslim.

Jens Reisch Presiden Direktur PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) menjelaskan bahwa "percepatan inklusi keuangan termasuk asuransi syariah harus memanfaatkan teknologi digital. Selain jangkauannya luas, penggunaan teknologi digital dirasa sangat pas untuk masyarakan Indonesia di zaman ini khususnya masyarakat millenial. Namun  hal ini tidak bisa dilakukan pemerintah sendirian, perlu dukungan dari industri keuangan termasuk industri keuangan syariah dan pihak terkait."

Populasi masyarakat Indonesia yang mencapai 260 juta jiwa dengan 87% muslim, baru sekitar 7% nya memiliki polis asuransi jiwa. Kemudian kontribusi syariah baru mencapai 5,8% dari total premi asuransi jiwa dan 6,1% dari total aset asuransi jiwa. Dengan begitu bisa dikatakan bahwa asuransi jiwa syariah tumbuh lebih cepat, lalu supaya masyarakat Indonesia sadar berasuransi dan menggunakan asuransi syariah, maka harus ada perbaikan dalam pelaksanaan menyebarkan informasi mengenai asuransi syariah.

“Kita harus melakukan perubahan ke lebih milenial, mungkin dalam sisi bahasa, instrumen dan teknik pemasaran. Selanjutnya kita juga kudu mengembangkan digital dan investasi dalam suatu penjualan, pelayanan, agen dan nasabah. Kami pun percaya bahwa asuransi syariah di indonesia pasti berkembang pesat karena tahun 2017 saja Prudential Indonesia naik dua digit.” ujar Jens Reisch

Prudential Indonesia pada tahun 2017 membukukan pendapatan kontribusi bruto sebesar Rp3,4 triliun dan juga aset sebesar Rp9,9 triliun atau tumbuh 13%. Sementara peserta baru tumbuh 14%, peserta non muslim tumbuh 98%, dan pengelolaan hasil investasi syariah oleh Asia Pacific Equity Fund mencapai 26,6%.

dok. istimewa

Demi inklusi keuangan dan kesejahteraan ekonomi masyarakat Indonesia, mari kita pacu inklusi keuangan syariah dengan terus mengedukasi masyarakat bersama-sama kebaikan produk dan layanan jasa keuangan syariah, menuju penguatan perekonomian bangsa - Irfan Syauqi Beik, Ketua 1 IAEI (Ikatan Ahli Ekonomi Islam).

#PrudentialIndonesia #PRUlinkSyariah
Share:

May 18, 2018

Jadikan Mudik Lebaran Semakin Asik, Aman dan Nyaman dengan TRAC Astra

Ramadhan Tiba
Ramadhan Tiba
Ramadhan Tiba

Apa yang kamu suka dengan suasana Ramadhan? Suasana sahurnya, historia tarawihnya atau kebersamaan di libur lebaran? Nah, ngomongin libur lebaran, pastinya kalian yang kerjanya jauh dari kampung halaman atau rumah nenek pasti akan mudik kan, biar kebersamaan saat lebaran terasa lebih asik dan haqiqi. Lalu, apa kalian sudah mempersiapkan mudik? Aku sih jujur, benci dengan mudik. Kenapa? Karena mudik itu bikin mumet, apalagi orang yang berlalu lalang makin banyak, lalu kalau cuaca panas  dan kondisi kemacetan yang ngga bisa dihindari, beuhhh lagi-lagi membuatku malas dan benci dengan suasana mudik. Namun demi berkumpul dengan keluarga di kampung halaman, aku tetep rela memaksakan berdesakan dengan penumpang lain tak peduli negara api menyerang dengan bau ketek yang tak tertahankan.

Tapi itu dulu sebelum aku kenal dengan TRAC, karena biasanya aku mudik ke kampung halaman menggunakan bus umum, kadang juga rental tapi ya gitu biayanya ngga murah. Dan sepertinya kamu lebih mengenal TRAC lebih dulu dari aku. Tapi kamu tahu ngga kalau TRAC lagi banyak promo buat mudik lebaran lho.

Jujur, aku baru tahu kalau ternyata ada rental mobil yang kualitas layanannya patut diancungi jempol. Ngga hanya pelayanannya yang terbaik, tapi ada banyak promo yang ngga ada di tempat lain dan kualitas mobil yang di rental pastinya punya kualitas yang baik pula. Hal ini aku tahu setelah ikut Blogger Gathering (11/03) bersama TRAC Astra dan Kompas.com bertempat di Ocha & Bella - Jakarta Pusat. Dihadiri oleh Agus Riyadi dari Chief Officer Operation TRAC, Sri Anindiati Nursastri sebagai Editor Kompas Travel dan Travel Journalist, Adinda Falla sebagai Blogger Traveller juga seorang dokter dan pastinya para Blogger.

Blogger Gathering - TRAC Astra Rent a Car dan kompas.com
TRAC Astra merupakan perusahaan layanan jasa di bidang transportasi. Dengan pengalamannya selama berpuluh-puluh tahun, TRAC Astra sudah tidak perlu diragukan lagi. Apalagi TRAC Astra Rent a Car sudah mendapatkan banyak penghargaan, yang terbaru sebagai Best Brand Platinum 2017 - Car Rental Category. Unit kendaraan yang ada di TRAC saat ini sudah mencapai 33.000 unit dengan masa usia kendaraan maksimal 8 tahun juga memiliki pengemudi yang terlatih dan profesional.

Seperti yang dijelaskan oleh Agus Riyadi - Chief Officer Operation TRAC, bahwa "TRAC Astra siap melayani konsumen dan kami akan menyiapkan setiap kendaan yang ada di TRAC berfungsi dengan baik tanpa mengurangi apapun demi konsumen yang akan mudik lebaran ini. TRAC tersebar di beberapa kota di Indonesia, mengenai mobil yang dipunyai oleh TRAC tak dapat diragukan lagi karena kualitas dari mobil yang siap digunakan dengan usia mobil maksimal 8 tahun. Kemudian akan ada diskon 30% untuk setiap member TRAC dan promo lainnya demi menyambut masyarakat mudik lebaran."

Sebelum ke promo yang akan ditawarkan oleh TRAC, kita simak dulu Sri Anindiati - Journalist Traveler yang menjelaskan mengenai tren mudik di tahun 2018, tempat wisata yang bisa dikunjungi selama perjalanan mudik hingga Highlight tempat wisata yang akan ramai di kunjungi di libur lebaran. Ia mengatakan bahwa tren mudik di tahun 2018 selain menggunakan bus umum, kereta ataupun motor, tapi juga akan banyak yang menggunakan mobil rental atau bus rental, soalnya banyak kalangan millenial yang pikirannya ingin selalu mudah dan ngga ribet dalam perjalanan juga bisa mengunjungi tempat wisata saat diperjalanan.

Ia pun mengatakan bahwa pada tahun 2017 lalu, Kementrian Pariwisata (Kemenpar) meluncurkan Pesona Lebaran dengn tagar #WisataJalurMudik sebagai ajang pengenalan destinasi wisata. Lalu, mulai 22 Juni 2018, Kemenpar setiap hari akan meluncurkan tagar #MudikPenuhPesona dengan diikuti beberapa tagar seperti #WisataJalurMudik, #PesonaCeritaMudik, #PesonaTakbir, #PesonaKetupatLebaran dan sebagainya. Kemudian jalur yang sering dilalui para pemudik saat lebaran biasanya sebagian besar adalah di Pulau Jawa dan yang akan ramai dikunjungi saat mudik lebaran nanti selain Yogyakarta dengan destinasi Malioboro, Candi Borobudur dan sebagainya, juga ada Bali dengan berbagai pantai eksotisnya.

Kemudian dilanjutkan dengan pernyataan Falla Adinda yang menceritakan pengalamannya menggunakan jasa TRAC. Ia mengatakan bahwa sejak kenal TRAC Astra, ia sudah jarang lagi menggunakan mobil sendiri, bahkan pernah ada acara seharian dengan tiga tempat yang berbeda dan dengan menggunakan jasa dari TRAC, wosssssh supirnya bisa mengantarkan ke lokasi dengan tepat, aman dan on time, beuhh keren. Ia juga mengatakan bahwa di dalam mobilnya sudah tersedia banyak prentelan yang ia butuhkan seperti tisu basah, charger, air minum hingga wifi. Ngga hanya itu, ia pun merasa dihargai sebagai pelanggan oleh supir yang cukup ramah dan mengerti jalan yang harus ia lalui.

Ehh iya, awalnya TRAC merupakan perusahaan coorporate dalam bidang jasa transportasi lho, namun melalui pengalamannya yang berpuluh-puluh tahun, TRAC melebarkan sayapnya hingga TRAC-Astra Rent a Car juga melayani personal rental yang telah Falla Adinda ceritakan dan berbagai paket wisata.

Nah, sekarang saatnya kita ngobrolin Promo, hayoo siapa yang ngga suka promo? Kamu?

Ada berbagai promo yang dihadirkan oleh TRAC kini yaitu Promo "Ayo Mudik"

Promo "Ayo Mudik" sangat cocok bagi kamu yang akan mudik ke kampung halaman bareng keluarga dan bisa jadi solusi jika mobil yang kamu punya tidak cukup karena mobil yang di hadirkan dengan promo ayo mudik ada dua mobil yang cukup luas seperti Toyota Avanza dan Toyota Innova dengan bonus tambahan hari menjadikan mudik bisa lebih lama. Selain itu, untuk menambah kenyamanan mudik lebaran, rental mobil ini berlaku di seluruh cabang untuk layanan sewa mobil lepas kunci jadi kamu sekeluarga bisa nyaman dalam perjalanan mudik.


Harga diatas adalah harga Early Bird dimana kamu bisa memesannya mulai dari 1-31 Meni 2018 dan periode pemakaian pada 3 - 24 Juni 2018.

Selain promo di atas, ada juga promo dari layanan TRAC Self Drive yang sudah Falla Adinda ceritakan diatas.
Promo ini berlaku 1 Mei -10 Juni 2018 di seluruh cabang TRAC di Indonesia.


Nah, untuk kamu yang kehabisan tiket mudik, TRAC-Astra Ren Car juga menyediakan TRAC Bus Service, dan ini bisa jadi alternatif mudik selain menggunakan promo "Ayo Mudik". Namun yang ini dikhususkan untuk kamu yang akan pulang ke kampung halaman dengan rute Semarang, Solo dan Yogyakarta. Fasilitas yang disediakan di dalam bus TRAC juga akan membuat kamu betah dan enjoy dalam perjalanan mudik, karena selain kabin bus yang luas, juga ada free wifi dan free snack, ajib kan.

Harga Sewa Bus TRAC

ELF Short : IDR 350.000/orang
ELF Long : IDR 370.000/orang

Rute Mudik

Jakarta (Pasar Rebo) - Semarang (Terminal Semarang & TRAC Semarang)
Jakarta (TRAC Pasar Rebo) - Solo (Terminal Solo)
Jakarta (TRAC Pasar Rebo) - Jogja (Terminal Jogja & TRAC Jogja)

Tanggal Keberangkatan (untuk semua rute) :

6 Juni 2018 – Jam 08.00 WIB
9 Juni 2018 – Jam 08.00 WIB
12 Juni 2018 – Jam 08.00 WIB
14 Juni 2018 – Jam 08.00 WIB

Untuk informasi lengkap dan pemesanannya, kamu bisa pesan lewat web di https://www.trac.astra.co.id atau langsung ke kantor cabang TRAC terdekat.
Share:

May 15, 2018

Lebih Intim Mengenal Danone Indonesia dan Komitmennya Terhadap Perkembangan Skill Karyawan

Siapa sih yang ngga kenal Danone? Pasti masyarakat Indonesia kenal dong. Lalu kalau ditanya mengenai Danone, kira-kira kamu akan jawab apa? Aqua kan? atau beberapa ada yang bilang David Beckham hehe.

Kenapa David Beckham? Karena ia telah menjadi pioner dan mengajak anak Indonesia untuk bergabung dalam Nation Cup yang jadi program Danone. Bukan hanya itu, para pemain Nation Cup Indonesia juga siap bersaing di negara lain.

Oke, itu untuk si David, yang entah kenapa sampe sekarang aku belum pernah berjabat tangan ataupun sekedar ngopi bareng sekalian ngegibah dengannya. Eitt lupakan tentang ini.

Kembali ke jawaban utama yaitu Aqua.
Kita perlu tahu bahwa Aqua diproduksi oleh PT. Tirta Investama. PT Tirta Investama bergerak dalam produksi air minum dalam kemasan yang sudah berpuluh tahun hadir di Indonesia dan sepertinya sangat dicintai oleh masyarakat Indonesia. Ehh iya, bukan 10 ataupun 20 tahun, tapi sudah 54 tahun hadir di Indonesia lho. 
Bukan hanya dicintai saja, tapi Aqua sudah melekat pada hati dan pikiran masyarakat Indonesia, karena setiap orang yang akan membeli air minum dalam kemasan di warung pinggiran pasti sering bertanya kepada penjualnya untuk mendapatkan Aqua dan setiap warung sudah pasti ada Aqua. Ngga hanya di warung saja tapi juga pedagang asongan yang biasanya ada di Bis selalu menawarkan produk yang satu ini. Benar kan? Apalagi setelah ada Mizone, pasti si akang akan menawarkan dengan suara yang cukup lantang dan senang hati. Bunyinya seperti ini, aqua - mizone - aqua - mizone - aqua mizone. Produk PT Tirta Investama ngga hanya Aqua dan Mizone, tapi juga ada VIT, Levita dan Evian.

Produk di bawah naungan Danone Indonesia
Lagi-lagi kita juga perlu tahu dan mungkin kalian juga sudah tahu kalau perusahaan dibawah Naungan Danone Indonesia tidak hanya PT. Tirta Investama, tapi juga ada Nutricia Sarihusada. Nutricia Sarihusada sudah 64 tahun hadir di Indonesia dengan produknya yang juga sudah terkenal dikalangan masyarakat Indonesia, seperti SGM dan Nutrilion yaitu susu formula bayi pengganti ASI.

Namun, perlu kita tahu, ternyata ngga hanya masyarakat Indonesia saja yang mencintai produk Danone lho, para karyawan Danone pun justru mencintai Danone Indonesia. Ngga hanya seperti itu, Danone Indonesia pun sangat mencintai karyawan dan konsumen Indonesia juga. Pantas saja produknya membumi dan dicintai, itu toh rahasianya, adanya hati yang saling mencintai antara masyarakat, perusahaan dan karyawan. So sweet.

Nah, untuk mengenal lebih dalam mengenai Danone Indonesia, pada 7 Mei 2018 aku hadir dalam diskusi yang diadakan oleh Danone Indonesia di Danone Indonesia Academy - Jakarta Selatan dalam acara yang bertajuk "Discovering Talent Management at Danone". 

Danone merupakan salah satu perusahaan makanan dan minuman terbesar di dunia yang memiliki misi memberikan kesehatan kepada setiap orang dan beroperasi di 160 negara dengan jumlah karyawan lebih dari 100.000 orang di seluruh dunia. Di Indonesia, bisnis  Danone terdiri atas tiga kategori utama yaitu Air Minum dalam Kemasan dan Minuman Non Karbonasi, Nutrisi untuk Awal Kehidupan dan Nutrisi Medis. Di Indonesia, Danone memiliki 22 pabrik dan 2 mini plant dengan jumlah karyawan mencapai 15.000 orang. 

Seperti yang dikatakan oleh Arif Mujahidin - Corporate Communication Director Danone Indonesia, "Sebagai perusahaan yang berkomitmen untuk membawa kesehatan melalui makanan dan minuman, kami ingin misi kami dapat memberikan dampak positif kepada setiap kalangan masyarakat dari segala usia, lingkungan dan budaya, termasuk karyawan kami. Kami percaya talent management adalah hal yang sangat penting untuk dilakukan bagi karyawan kami yang berasal dari tiga unit bisnis kategori agar mereka dapat berkontribusi membawa misi kami ke lingkungan sekitar mereka."

Ia pun menjelaskan mengenai komitmen perusahaan terhadap berkembangnya skill dan dan masa depan karyawan dalam bentuk talent managemen bagi karyawannya:

  1. Jaguar Program: Danone memberikan kesempatan bagi karyawannya yang berada di tingkat  manajer  untuk terlibat dalam proyek antar negara
  2. Endeavor Program: ialah program pengembangan karyawan untuk menduduki posisi manager
  3. International Assignment: Secara regular kami mengirimkan karyawan kami ke Perusahaan Danone di negara lain, untuk mendapatkan pengalaman internasional.  Dengan international assignment ini, mereka dapat membangun karirnya di lingkup yang lebih luas
  4. Talent assessment and development: Untuk memastikan bahwa talent yang kita miliki sesuai dengan kriteria standar yang ditetapkan oleh Danone secara Global, kami melakukan penilaian dan mapping seluruh karyawan Danone Indonesia yang kemudian dikalibrasi oleh talent committee di tingkat departmen, business unit dan Negara (cluster).
  5. Management Trainee: ialah program percepatan jalur karir, bagi para fresh graduate untuk menjadi pemimpin perusahaan, dimana mereka akan mendapatkan pelatihan, dukungan pengembangan diri dan terlibat dalam  proyek-proyek menantang.  Setiap tahunnya, kami merekrut sekitar 60 Management Trainee dari universitas terbaik  dari dalam maupun luar negeri dengan penempatan di departemen yang berbeda. Pelamar untuk program ini meningkat setiap tahunnya, tahun lalu kami menerima lebih dari 40.000 pendaftar untuk program ini.


Selain komitmennya untuk perkembangan skill karyawannya, Danone Indonesia juga berkomitmen untuk mendorong karyawan perempuan agar bisa berkarir cemerlang namun tetap memperhatikan kesejahteraan keluarganya yang dibuktikan dengan adanya program Parental Policy dengan memberikan cuti melahirkan 6 bulan bagi karyawan wanita dan cuti 10 hari bagi karyawan laki-laki dari istri yang sedang melahirkan.

“Danone menyadari bahwa 1000 Hari Pertama Kehidupan (1000 HPK) adalah masa kemasan anak agar mereka tumbuh optimal. Parental Policy kami keluarkan untuk mendukung  upaya pemenuhan hak perempuan dan anak atas pengasuhan dan tumbuh kembang yang baik dan sebagai upaya mendukung kualitas generasi Indonesia di masa depan,” ujar Evan Indrawijaya, HR Director Danone ELN Indonesia.

Dalam acara ini, hadir pula Corine Tap – Presiden Direktur PT. Tirta Investama  (Danone-AQUA) , ia mengatakan bahwa “Keberagaman merupakan bagian dari budaya Perusahaan karena kami percaya bahwalatar belakang karyawan yang beragam dapat mendorong organisasi untuk lebih maju dan sehat. Di Danone Indonesia, kesempatan untuk berkembang tidaklah terbatas pada jenis kelamin baik pria maupun wanita. Saya adalah  Presiden Direktur perempuan yang  sangat merasakan dukungan yang diberikan oleh Danone Indonesia dalam mengembangkan karir saya.”

kiri - Gustavo Hildenbrand, kanan - Corine Tap
Kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari Gustavo Hildenbrand – General Manager Nutricia Sarihusada, ia mengatakan mengenai dukungan dan bimbingan karryawannya. “Saya melihat dengan dukungan dan bimbingan, karyawan kami dapat bertanggung jawab untuk membentuk karier mereka sendiri dan berkontribusi terhadap kinerja bisnis. Selain itu, saya juga menyadari bahwa karyawan yang bergabung di Danone memiliki tujuan lebih daripada sekedar bekerja, yaitu untuk belajar dan berkontribusi pada dunia yang lebih sehat. Saya berharap, dengan apa yang kami lakukan dapat menginspirasi karyawan untuk terus berkontribusi pada dunia yang lebih sehat serta berdampak juga terhadap masyarakat luas.”

Setelah selesai sambutannya, kemudian kami diajak office tour untuk melihat setiap pojok yang menjadikan karyawan betah dan merasa nyaman kerja di Danone Indonesia. 


Yang menjadikan perhatian di kantor Danone Indonesia adalah tempat dan lingkungan kerja yang asik, apalagi dengan adanya Lobi yang nyaman, Lactating Room yang diperuntukan untuk Ibu yang menyusui juga Dan Lounge sebagai tempat yang super asik selain diperuntukan untuk nongkrongnya karyawan, berleha-leha dengan musik dan games, juga bisa dipergunakan sebagai tempat bekerja.

Lowongan pekerjaan di Danone Indonesia

Lalu, gimana caranya untuk bisa bekerja di Danone Indonesia? Nah, untuk yang satu ini kamu bisa cek di Instagramnya Danone Indonesia atau langsung akses webnya. Jangan sampai kamu tergiur dengan informasi dengan gaji yang waw yang bukan di web resminya karena hoax sudah merajalela, jadi aku sarankan kamu tetap update informasinya dengan cek insagramnya di @DanCommunitiId atau webnya DanoneIndonesia.com.

Perlu kalian tahu juga, kalau Danone Indonesia saat ini sedang memerlukan kandidat yang keren untuk siap bekerja dan ada juga Lowongan Management Traine yang setiap tahunnya selalu diadakan oleh Danone Indonesia, tapi ingat, sebelum melamar, siapkan dulu tekad dan skill nya supaya kamu bisa menjadi bagian dari Danone Indonesia yang hqq. 

Dok. Istimewa

#DanoneGreatPlaceToGrow #InclusiveDiversity

Share: